Orange County, Itulah Superblok yang Digarap Lippo
Orange County Mall
Praktis dan nyaman. Itulah hidup di kawasan properti terpadu atau superblok. Memang proyek jenis tersebut akan menjadi tren di masa mendatang selain pemanfaatan lahan lebih maksimal juga nilai proyek superblok akan jauh lebih tinggi dibandingkan dengan proyek yang stand alone. Nah melihat seperti itu dan dengan dibukanya gerbang tol Cibatu km 34,7 di jalur Jakarta-Cikampek, PT Lippo Cikarang Tbk., akan mengembangkan proyek dengan superblok Orange County pada November mendatang.Untuk tahap awal, Lippo Cikarang akan membangun sekitar 13,5 hektar dengan total lahan sekitar 320 hektar. Menurut Meow Chong Loh, Presiden Direktur PT Lippo Cikarang Tbk., “Untuk tahap awal pembangunan 1A dengen menempati lahan 13 hektar yang terdiri dari mal, apartemen, 4 sekolahan, universitas, rumah sakit, country club dan hotel,” jelasnya di Cikarang (18/6).
Sementara itu Ju Kian Salim, Direktur PT Lippo Cikarang Tbk., mengungkapkan Orange County akan memfokuskan dahulu dengan lahan tersebut untuk pembangunan ikonik tower dengan tinggi diatas 61 lantai, 12 tower apartemen yang berdiri diatas podium mal, mal yang ukurannya lebih besar 4 kali Lippo Mall Kemang, rumah sakit private, rumah sakit umum dengan 1000 kamar, Universitas Pelita Harapan, Sekolah Pelita Harapan, sekolah Jepang,” paparnya.Jadi ungkap Salim, tujuan pembangunan superblok tersebut sebagai representative di kawasan Bekasi-Karawang. “Ini adalah township yang berada di tengah-tengah kawasan industri,” tandasnya.
Dengan lahan 13 hektar tersebut estimasi nilai proyek diatas Rp250 triliun. “Jadi proyek Orange County pengembangan 5-10 tahun mendatang dan ini adalah usaha yang berkelanjutan dari Lippo Cikarang,” tambah Salim.
Posted in Orange County @Cikarang The New California City | Info: Daniel. 087876800661, Orange County @Cikarang The New California City | Info: Daniel. 087876800661Tagged alasan kenapa lokasi penting dalam memilih apartemen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar